News &
Updates

News Image

Share

Perayaan Hari Kartini, Lomba Kolase dan Gravito
25 April 2024

Surabaya, Kampus Ursulin – Sanmaris, bertempat di Kebun Binatang Surabaya/ KBS, (21/4/2024). Beberapa anak TK A dan B mengikuti lomba kolase dan gravito yang diadakan oleh IGTKI Kota Surabaya. Peserta dalam lomba ini adalah anak dan salah satu orangtuanya. Dari TK B yang mengikuti lomba kolase adalah Shane, Kevin, Claire dan mamanya masing-masing. Sedangkan TK A yang mengikuti lomba gravito yaitu Kennard, Louisa, Milena dan mamanya masing-masing juga.

Kolase merupakan media yang memungkinkan anak-anak untuk mengekspresikan diri secara visual dengan memotong dan menyusun berbagai bahan seperti kertas warna-warni, kain, atau barang-barang bekas menjadi sebuah karya seni. Melalui kolase, anak-anak dapat menciptakan gambaran tentang keberanian dan ketangguhan Kartini serta nilai-nilai yang ingin mereka ungkapkan

Sementara itu, mewarnai dengan gravito adalah metode mewarnai dengan cara menumpuk beberapa warna dengan krayon. Awalnya anak-anak akan mewarnai dengan krayon berwarna cerah lalu diwarnai Kembali dengan warna-warna yang lebih tua. Setelah ada 2 lapisan warna , anak-anak akan membuat berbagai pola menggunakan benda runcing. Melalui gravito anak-anak dapat berkreasi dengan berbagai warna dan bentuk.

Dalam perayaan ini, ketangguhan ditunjukkan oleh kemauan anak-anak untuk menyelesaikan pekerjaan mereka meskipun mungkin ada kesulitan atau rintangan yang mereka hadapi. Mereka belajar untuk tidak menyerah dan tetap berjuang sampai karya seni mereka selesai. Ini adalah pelajaran berharga tentang keberanian dan ketangguhan yang dapat membentuk karakter mereka di masa depan.

Selain itu, melalui lomba ini, anak-anak juga dapat memahami lebih dalam tentang sosok Kartini dan bagaimana keberaniannya dalam memperjuangkan hak-hak perempuan telah memberi inspirasi bagi banyak orang. Hal ini juga ditunjukkan oleh mama-mama yang mengikuti lomba. Mereka juga memberikan teladan kepada anak-anak tentang ketekunan, keberanian, kreativitas  dan ketangguhan serta ketahanan dalam menyelesaikan perlombaan.Top of Form

Kegiatan ini mengingatkan  anak-anak akan pentingnya semangat juang seperti Kartini dalam menghadapi tantangan dalam hidup.

Penulis: Tari