News &
Updates

News Image

Share

Ethan: “Ini Santo Paulus, Ini Teman-temanku”
11 Desember 2023

“Ini Santo Paulus, ini teman-temanku, di belakangnya ada hati. Temanku ada Ben, Maven dan Dodo. Di hati ada tulisannya hendaklah saling mengasihi sebagai saudara” cerita Ethan A1 Desenzano.

Surabaya, Kampus Ursulin- Sanmaris, minggu ini anak-anak KB-TK Santa Maria memasuki minggu adven kedua. Pada pertemuan pertama adven lalu (Jumat, 9/12/2023), anak-anak diperkenalkan dengan seorang tokoh Kitab Suci, yaitu Santo Paulus. Mereka mengenal perjalanan Saulus yang bertobat menjadi  Paulus melalui cerita guru atau menyimak video di kelas masing-masing.

Perjalanan pertobatan Santo Paulus berhubungan erat  dengan tema Adven pertama yaitu Menanti Kedatangan Tuhan Yesus Bersama Teman-temanku di Lingkungan. Pada awalnya Santo Paulus banyak membunuh orang-orang Kristen pada masa sebelum pertobatannya namun setelah bertemu dan berteman dengan Yesus, Santo Paulus sangat mengasihi teman-temannya sesama umat Allah.

Pada pertemuan kali ini, anak-anak diajak mengaplikasikan cerita Santo Paulus ini dalam kegiatan MMM (Melipat, Menggunting dan Menempel) Santo Paulus dan Teman-temanku. Diawali dengan mewarnai gambar Santo Paulus, menulis nama-nama teman dan menulis ayat hafalan dengan mencontoh tulisan ataupun menulis secara mandiri. Tujuan kegiatan ini anakanak, guru dan orangtua dapat semakin memahami dan mengerti bahwa teman-teman di sekitar merupakan anugerah Tuhan, yang saling membantu dan menguatkan dalam iman. 

Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara (Roma 12:10a)

 

Penulis: Tari