News &
Updates

News Image

Share

Dalam Lagu dan Drama, Anak-anak KB-TK Memukau Kakak-kakak SMA
29 Januari 2024

Surabaya, Kampus Ursulin- Sanmaris, Jumat, 26 Januari 2024, suasana sekolah kami dipenuhi keceriaan dan semangat yang luar biasa. Anak-anak KB-TK Santa Maria Surabaya melaksanakan kegiatan spesial yang dinamakan "Angela Berkunjung," di mana mereka berkunjung ke SMA Santa Maria Surabaya. Acara yang berlangsung selama kurang lebih 1,5 jam ini menjadi momen berkesan bagi semua peserta.

Pukul 09.30 WIB, kegiatan dimulai dengan doa yang dipimpin oleh Edmund dari TK A1-Dezensano. Anak-anak KB-TK Santa Maria membawa dua pertunjukan utama yaitu menyanyi dan bermain drama Santa Angela. Persiapan untuk acara ini terbilang sangat singkat. Anak-anak KB-TK berlatih setiap hari selama kurang lebih 2 minggu.

Kakak-kakak SMA menyambut kedatangan adik-adik mereka dengan penuh antusias. Penampilan yang memukau dari anak-anak TK membuat kakak-kakak SMA terlihat sangat senang. Nyanyian indah dan drama kreatif berjudul Santa Angela disajikan dengan penuh semangat dan keceriaan. Keuletan anak-anak dalam latihan mereka benar-benar terlihat dalam penampilan yang memikat hati.Setelah serangkaian penampilan yang memukau, giliran kakak-kakak SMA untuk membawakan pertunjukan panggung boneka. Adik-adik TK dengan antusias menyaksikan pertunjukan yang berlangsung selama 15 menit tersebut. Keterlibatan dan partisipasi anak-anak menciptakan suasana kebersamaan yang hangat antara dua jenjang pendidikan ini.

Kakak-kakak SMA tidak hanya menikmati penampilan adik-adiknya tetapi mereka juga mengajak adik-adik TK untuk bersama-sama menyanyikan lagu "Dengar Dia Panggil Nama Saya." Suasana kebersamaan sebagai anak-anak Santa Maria terasa begitu kental, dan kebahagiaan terpancar dari wajah-wajah mereka. Ibu Nike, selaku Kepala Satuan Pendidikan di SMA Santa Maria menyampaikan rasa terima kasihnya kepada adik-adik TK yang telah berkunjung dan menghibur kakak-kakak mereka. 

Ibu Nike juga menyoroti momen istimewa ketika adik-adik TK memimpin doa, dan kakak-kakak SMA dengan penuh sopan menjawabnya. Ia mengungkapkan bahwa momen ini sangat luar biasa. “Mungkin perlu jika adik-adik TK yang datang memimpin doa di SMA, supaya kakak-kakak mau berdoa bersama”, ungkap Nike.  

Acara ditutup dengan doa penutup yang dipimpin oleh Javier dari TK B2-Salo. Semua peserta bersyukur atas keberhasilan acara ini dan harapannya agar kebersamaan antarjenjang pendidikan ini dapat terus terjalin dalam kegiatan-kegiatan mendatang.

Dengan kebahagiaan dan makna mendalam, "Angela Berkunjung" menjadi bukti bahwa kebersamaan antara anak-anak TK dan kakak-kakak SMA di Santa Maria Surabaya bukan hanya sekedar pertemuan, tetapi sebuah perjalanan kecil yang memperkuat ikatan dan insieme di antara kami."

Penulis: Sr. Aleksia, OSU

Tonton di IG kami: https://www.instagram.com/reel/C2jGEi8hBt-/?igsh=MWk4MmZsMGZmMmZiZA==